Memasuki usia 6 bulan, Si kecil perlu mendapatkan nutrisi dari makanan atau MPASI. Tapi jangan salah dalam memilih makanan untuk bahan MPASI ya bu. Karena ada beberapa makanan terlarang untuk bayi. Sebelum sikecil berusia genap 12 bulan, sebaiknya ibu jangan memberikan makanan ini untuk sikecil.

 

1. Putih telur

Protein dari telur sangat banyak ya bu. Namun, bakteri yang terdapat di dalamnya berbahaya untuk bayi di bawah usia satu tahun. Khusus pada bayi, konsumsi putih telur ini bisa menyebabkan gangguan perut dan penyakit lain.

 

2. Selai kacang

Protein, potasium dan serat memang bisa di dapat dari selai kacang. Tapi jangan di berikan pada bayi dibawah 1 tahun ya bu, karena teksturnya yang lengket dapat menyebabkan plak pada gigi. Hal ini bisa menyebabkan masalah seperti gigi bolong pada bayi.

 

3. Sayuran mentah

Bu, sayuran mentah yang diberikan untuk bayi sangat berbahaya untuk kesehatannya ya, salah satu contohnya adalah seperti pemberian wortel yang dapat membuat Si Kecil tersedak.

 

4. Kacang utuh

Ukuran kacang utuh terbilang besar untuk bayi, hal terburuknya adalah penyumbatan esofagus. Bayi pun belum memiliki gigi yang kuat untuk mengunyah kacang, sehingga bisa membuatnya tersedak jika diberikan begitu saja.

 

5. Makanan kaleng

Salah satu keburukan dari makanan kaleng adalah bayi bisa mengalami botulisme atau keracunan makanan karena bakteri Clostridium botulinum. Dan juga makanan kaleng juga erdapat bakteri sangat berbahaya untuk sikecil. Jadi jangan berikan makanan kaleng pada si kecil ya bu, meskipun penyajiannya cukup cepat.

 

6. Madu

Madu bisa jadi alternatif pengganti gula karena memilki rasa manis yang alami. Tapi jangan berikan madu pada bayi dibawah 1 tahun. Karena madu mengandung spora dan kontaminan lainnya yang bisa menyebabkan infeksi pada bayi. Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) juga tidak menyarankan pemberian madu untuk anak di bawah 12 bulan.

 

7. Makanan laut

Ikan, kerang, kepiting dan berbagai jenis makanan laut, adalah salah satu yang bisa menyebabkan alergi. Kandungan merkuri yang tinggi dalam beberpa jenis ikan juga sangat berbahaya jika diberikan pada Si Kecil. Oleh karena itu jika ingin memberikan ikan pada bayi, jangan lupa untuk tes alergi terlebih dahulu ya atau bisa tanyakan pada dokter anak dulu ya.

 

8. Jus buah

Pemberian jus kemasan berbahaya untuk bayi ya bu, karena  terdapat zat pengawet yang tidak dapat diproses secara baik oleh sistem pencernaan bayi. Jika ingin memberikan jus buah segar, ada baiknya untuk mengkonsultasikan pada dokter dahulu.

 

9. Serba susu

Keju atau yogurt adalah makanan mengandung susu paling tinggi. Tidak apa-apa jika sikecil diberikan makanan dari olahan susu. Tapi jangan terlalu sering ya bu. Hal ini dikarekanan protein dan mineral dalam susu sapi tidak baik untuk bayi di bawah usia 12 bulan. Untuk lebih detailnya, ibu bisa tanyakan pada dokter anak ibu.

 

10. Buah jeruk

Buah adalah salah satu buah yang perlu dihindari untuk bayi, karena jeruk memiliki vitamin C yang cukup tinggi dan membuatnya memiliki rasa asam. Nah, hal tersebut belum bisa diatasi oleh perut bayi, sehingga sangat penting untuk menghindari pemberian jeruk ketika mereka berusia di bawah satu tahun

 

Semoga bermanfaat

 

(GAB/Pic.Google) 

Author

Write A Comment

%d bloggers like this: